6 Jenis Ikan Oscar yang Sangat Menarik dan Memikat Hati

Jenis Ikan Oscar
Source : aquariadise.com

Banyak orang belum mengetahui jika faktanya ikan Oscar termasuk hewan buas sungai alias predator. Tampilan dari ikan ini secara sekilas memang sangat menarik ketika orang melihatnya. Terdapat beberapa jenis ikan Oscar saat ini dengan keunikannya masing masing.

Inilah 6 Jenis Ikan Oscar yang Sangat Menarik dan Memikat Hati

Sejauh ini ikan Oscar termasuk jenis yang tidak sulit untuk Anda temukan. Beberapa Varietas langka mungkin perlu usaha keras untuk menemukannya. Sampai saat ini cukup banyak jenis ikan oscar dengan tampilan menarik. Berikut adalah 6 jenis ikan Oscar yang sangat menarik dan memikat hati :

1. Ikan Oscar Albino

Source : aquariumfishonline.com.au
Source : aquariumfishonline.com.au

Varietas Ikan Oscar Albino menjadi salah satu yang menawarkan bentuk serta corak sangat menarik. Daya tarik dari ikan Oscar ini terlihat dari sisi warnanya sangat mencolok. Ketika Seseorang melihatnya wajar bila langsung tertarik.

Baca Juga : 6 Fakta Pulau Atol Yang Menawarkan Keindahan Luar Biasa

Corak pada jenis ikan Oscar Albino ini terlihat bukan seperti titik melainkan sebuah tanda unik. Ketika melihat ikan ini Anda akan benar benar langsung terpesona. Sejauh ini Oscar Albino memiliki nilai dan harga jual sangat tinggi.

2. Ikan Copper Oscar

Source : img1.wsimg.com
Source : img1.wsimg.com

Jenis ikan Oscar Copper menawarkan sesuatu yang sedikit berbeda. Bagaimana tidak warna kulit dari ikan ini terlihat seperti tembaga. Tidak hanya itu siripnya juga sangat estetik di mana memiliki warna orange. Perpaduan antara warna orange dan tembaga ini membuat Oscar Cooper sangat menawan.

Selain itu Ikan Copper Oscar memiliki sebuah tanda yang jarang ada jenis lainnya. Ikan Oscar Copper punya bintik di area punggung dan jadi ciri khasnya. Sementara ikan ini dapat tumbuh di medan air dengan ketinggian 35 cm sama dengan kebanyakan jenis lainnya.

3. Ikan Wild Oscar

Source : cdn.shopify.com
Source : cdn.shopify.com

Wild Oscar merupakan salah satu jenis yang cukup sulit orang temukan. Jenis ikan Oscar sangat liar dan bentuknya juga unik dari sisi pola dan ekornya. Tidak hanya itu sirip dari varian ini juga terlihat berbeda dari ikan Oscar pada umumnya.

Ikan Wild Oscar mempunyai sebuah ciri khas tubuh warna hitam dengan garis kuning berbentuk melintang di sepanjang tubuhnya. Di area pangkal ekornya, terdapat sebuah bintik garis warna orange. Untuk panjangnya bisa mencapai 10 hingga 35 cm.

4. Ikan Tiger Oscar

Source : fishlaboratory.com
Source : fishlaboratory.com

Jenis ikan Oscar selanjutnya adalah varian tiger. Ikan Tiger Oscar mempunya sebuah ciri khas yaitu pola bercak warna oranye terang. Menariknya lagi pola bercak pada Tiger Oscar ini terlihat tidak berurutan sehingga tampak sangat estetik ketika Anda melihatnya.

Jumlah dari bercak pada ikan ini hadir dengan beberapa variasi antara lain bercak menyerupai Harimau. Varietas ini paling mudah untuk seseorang temukan. Sementara untuk ukuran tubuhnya sendiri bisa mencapai 35 cm.

5. Ikan Lemon Oscar

Source : cdn.shopify.com
Source : cdn.shopify.com

Lemon Oscar menjadi asalu satu Varietas yang punya keunikan tersendiri. Pada umumnya ikan Oscar memang memiliki dominasi warna hitam dan oranye, namun hal ini tidak berlaku untuk Lemon Oscar. Sesuai dengan namanya Varietas ini memiliki kulit warna kuning terang.

Baca Juga : 6 Hal Menarik dari Film The Quiet Girl, Karya dari Irlandia

Keunikan lainnya dapat Anda lihat dari jenis ini ada pada ekornya yang memiliki gari warna putih dan hitam. Varian Oscar satu ini akan sangat sulit seseorang temukan di pasar sehingga termasuk ke dalam jenis langka. Tidak heran jika harganya cukup mahal.

6. Ikan Red Oscar

Source : img1.wsimg.com
Source : img1.wsimg.com

Selanjutnya Ikan Red Oscar yang sangat populer di Indonesia. Varietas jenis ini memiliki warna tampilan merah secara mendominasi. Selain itu kulitnya sangat terang, warna merahnya semakin terang pada bagian kepala dan sirip.

Untuk ukurannya sendiri Red Oscar dapat tumbuh maksimal hingga berukuran 50 cm dalam waktu kurang lebih 10 tahun. Tentu saja untuk membuatnya dapat tumbuh dengan panjang seperti itu perlu perawatan ekstra.

Demikian informasi mengenai 6 jenis ikan Oscar yang sangat menarik dan memikat hati. Kehadiran Ikan Oscar di perairan memang jadi salah satu keindahan alam tersendiri. Hal ini karena ikan Oscar memang punya keunikan dari segi corak dan warna kulit.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *